Raih Keberkahan Lewat Belajar Online, Begini Caranya

Proses belajar dalam Islam itu bukan hanya persoalan transfer ilmu dan pengetahuan

Belajar sudah menjadi kebutuhan manusia. Tanpa belajar manusia akan kehilangan daya dan potensinya. Dalam Islam belajar merupakan kewajiban sepanjang masa, dari buaian hingga liang lahat.

Dengan kecanggihan teknologi belajar bisa dimana pun dan kapan pun tanpa terhalang jarak dan batas. Meski begitu, proses belajar dalam Islam itu bukan hanya persoalan transfer ilmu dan pengetahuan.

Belajar itu implementasi dari perintah Allah Iqra’ (bacalah). Ia merupakan tugas suci bagi setiap pribadi. Dengan belajar manusia bisa terus membangun peradaban berdasarkan nilai-nilai ilahi. Oleh karenanya dituntut kesucian batin bagi setiap yang terlibat di dalamnya.

Itu sebabnya adab dalam belajar menjadi nilai yang lebih diutamakan dan didahulukan ketimbang ilmu itu sendiri. Sehingga lahir adagium Al Adab qabla Al ‘Ilmi (adab itu sebelum ilmu).

Di tengah wabah yang tengah melanda tanah air, proses belajar mengajar ‘dilatih’ bila enggan menyebutnya ‘terpaksa’ dilakukan secara online dengan berbagai platform.

Sekolah, perguruan tinggi, majelis ta’lim, individu, kelompok dan lain sebagainya menggelar proses belajar mengajar secara online.

Sebagai murid tentu perlu mengedepankan adab ketika proses belajar berlangsung. Lalu bagaimanakah meraih keberkahan lewat belajar secara Online?

Pertama niat belajar karena Allah

Pasang niat belajar di qalbu demi karena Allah. Betapapun ada niat baik lainnya, pastikan itu dalam rangka meraih ridha-Nya.

Foto: Fotografierenfe.

Niat adalah pondasi dan arah melangkah. Dari niat pula motivasi belajar terbentuk. Niat yang baik akan memberi dampak yang baik.

Baca Lainnya
Komentar
Loading...