Perempuan-perempuan “Pencari Tuhan”

Khadijah, dianggap sebagai perempuan pertama yang memiliki peran penting dalam sufisme

Jalan spiritual adalah hak semua orang, baik laki-laki maupun perempuan. “Mencari Tuhan” merupakan fitrah bagi setiap anak manusia. Demikian pula dalam sufisme atau tasawuf. Di antara banyak literatur tentang tasawuf atau tarekat, memang tidak banyak karya yang secara khusus membahas keterlibatan kaum perempuan. Tapi ini bukanlah alasan untuk mengabaikan peran perempuan dalam dunia tasawuf atau tarekat.

Dalam Alquran surah Ali Imran ayat 195, Allah berfirman, “Sesungguhnya Aku tidak menyia-nyiakan amalan orang-orang yang beramal di antara kamu, baik laki-laki atau perempuan.”

Sufisme sendiri lahir karena meneladani sosok Nabi Muhammad Saw. Tidak mengherankan jika perempuan yang mendampingin beliau, Khadijah, dianggap sebagai perempuan pertama yang memiliki peran penting dalam sufisme. Pada masa-masa awal kenabian Rasulullah Saw, Khadijah tidak hanya berperan sebagai seorang istri yang baik, tetapi juga menjadi seorang teman spiritual, yang terus menerus mendukung dan menyemangati Nabi Saw menapaki tangga kenabian.

Khadijah-lah yang meyakinkan Nabi Saw di saat mengalami kebingungan dan kebimbangan akibat wahyu pertama yang diterimanya. Khadijah pula orang pertama yang mengakui kenabian Muhammad Saw.

Khadijah lalu mewariskan bakat spiritualnya kepada putrinya, Fatimah Zahra. Sebagai putri Nabi dan istri Ali ibn Abi Thalib, wajar jika Fatimah memiliki kecenderungan yang kuat terhadap sufisme. Ali bin Abi Thalib sendiri sering disebut sebagai Mursyid dalam silsilah tarekat, selain Abu Bakar Shiddiq. Sementara Nabi Saw merupakan mursyid dalam puncak silsilah tarekat. Fatimah Zahra, juga kerap disebut sebagai sufi wanita pertama.

Pada perkembangan selanjutnya, lahir nama-nama sufi perempuan yang meskipun tidak sebanyak sufi dari kalangan laki-laki, tapi namanya cukup dikenal dan dikagumi di kalangan penganut tarekat atau pengamal tasawuf.

Foto: moeslimchoice.com.
Baca Lainnya
Komentar
Loading...