Mengapa Istikharah Itu Penting? Inilah Alasannya

Dalam Islam ada dua cara bagaimana upaya kamu ketika dihadapkan pada pilihan-pilihan

Hidup yang kamu jalani akan menyuguhkan pilihan-pilihan. Tentu kamu harus memilih, karena tak memilih pun juga merupakan pilihan. Mulai dari urusan pekerjaan, karir, jodoh, nikah, perihal rumah tangga, lingkungan hingga bisnis, traveling dan pendidikan.

Setiap orang tentu menginginkan yang terbaik dari pilihannya itu. Apalagi pilihan menyangkut hal yang bisa berdampak besar bagi masa depan. Oleh karena itu dalam Islam ada dua cara bagaimana upaya kamu ketika dihadapkan pada pilihan-pilihan.

Pertama, adalah melakukan istikharah. Kedua, melakukan musyawarah. Lalu apa pentingnya istikharah dan istisyarah (musyawarah) dilakukan

Pertama, mengikuti Sunnah Nabi Saw

Kalau kamu istikharah berarti kamu ikut menjalankan sunnah dan memperoleh keutamaan. Nabi Saw mengajarkan para sahabat melakukan istikharah dalam segala urusan. Sehingga, jangan abaikan urusan kecil sehingga kamu tidak melakukan istikharah. Karena sekian banyak urusan yang kita anggap remeh justru di masa mendatang jadi urusan yang penting dan besar.

Kedua, memohon kebaikan dan pilihan terbaik Allah Swt

Istikharah kata dasarnya seakar dengan kata khair yang berarti kebaikan dan khirah yang bermakna pilihan yang terbaik. Istikharah adalah upaya untuk memohon kepada Allah melalui shalat dan doa khusus. Dengan istikharah ini kamu meminta pada Allah agar dikaruniai kebaikan dan dipilihkan yang terbaik untukmu.

Ketiga, memperoleh kelapangan dada

Dengan melakukan istikharah maka kamu akan memperoleh kelapangan dada karena telah menyerahkan urusan pada Allah. Sebab, Allah lah yang sejatinya mengetahui mana yang terbaik untukmu di masa kini dan masa mendatang.

Baca Lainnya
Komentar
Loading...