Masa Depan Audio Sosial: Dari Bisnis Kecil hingga Amazon

Tidak ada yang meragukan bahwa marketing masa depan adalah media sosial

Tidak ada yang meragukan bahwa marketing masa depan adalah media sosial dengan komponen audio yang kuat.

Seperti halnya teks, grafis atau video, yang ditulis, dibuat dengan baik, audio atau suara juga harus dicarikan inovasi agar menarik di telinga pengguna.

Nah, dikutip dari Entrepreneur, 5 langkah penting ini seharusnya diambil oleh para pembuat konten atau perusahaan mana pun yang ingin menambahkan dimensi lain terhadap interaksi dengan pelanggan mereka:

1. Biasakan membuat konten audio

Maraknya platform berbasis konten seperti YouTube dan Instagram membuahkan ledakan konten berkualitas dari para kreator yang belum tentu profesional di bidangnya.

Para influencer Instagram misalnya, mereka dengan cepat mempelajari segala hal tentang sudut pengambilan foto, pencahayaan, dekorasi dan elemen lain yang berperan penting saat membuat fotografi agar tampak profesional.

Sementara, pembuat konten YouTube belajar cara menghasilkan video yang menarik dengan budget yang jauh lebih rendah dibanding televisi atau studio film.

Tapi, pembuat konten di masa depan juga perlu belajar bagaimana menghasilkan konten audio berkualitas tinggi, dalam berbagai bentuk yang bahkan mungkin belum terbayangkan.

Saat ini, hampir setiap tokoh, bahkan orang biasa pun punya podcast. Membuat pasar yang mengonsumsi podcast makin terdilusi, meskipun audiensnya terus bertambah.

Harus diakui, podcast adalah alat pembelajaran yang fantastis, bagi siapa pun yang ingin mengembangkan keterampilan bermedia sosial mereka ke wilayah audio. Memulai podcast belum tentu memenuhi tujuan bermedia sosial Anda, tapi ini membuat Anda lebih siap di masa depan.

2. Memahami interaksi pelanggan

Cara pelanggan berinteraksi dengan bisnis Anda tentu berbeda-beda.

Terlepas dari perbedaan itu, satu hal yang perlu dicatat adalah bahwa semua bisnis perlu membangun hubungan yang erat dengan pelanggannya. Membuat mereka merasa bahwa bisnis Anda terus berusaha untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Baca Lainnya
Komentar
Loading...