Pakar kepemimpinan John C. Maxwell penulis “The 21 Irrefutable Laws of Leadership” (2001) mengatakan bahwa; “Orang lain tidak peduli dengan seberapa banyak yang anda ketahui (tentangnya), hingga mereka tahu seberapa jauh anda peduli (terhadapnya)”.
Artinya orang hanya peduli pada Anda, jika Anda peduli. Tak penting seluas apa pengetahuan yang Anda miliki. Jika itu tidak dimanfaatkan untuk kebaikan terhadap sesama.
Hal yang demikian itu sebenarnya sudah disampaikan oleh Nabi Muhammad Saw, “Siapa yang tidak menyayangi, dia tidak disayangi.”
Semakin Anda menunjukkan kepedulian, maka akan semakin berpengaruh terhadap orang lain. sedangkan besar tidaknya kepemimpinan tergantung pengaruh yang dimilikinya.
Dengan begitu bisa dikatakan bahwa jiwa pemimpin ada pada mereka yang peduli terhadap sesamanya. Semakin besar tingkat kepedulian Anda, maka semakin besar jiwa kepemimpinan yang Anda miliki.
Kita bisa belajar pada Nabi Saw. Beliau adalah pemimpin besar (The Great Leader) yang amat peduli kepada para pengikutnya dan orang-orang di sekitarnya. Kepedulian nabi ditujukan kepada semua pihak yang diperlakukannya secara adil dan penuh kasih sayang.
Nabi adalah pemimpin ataupun sosok yang juga motivator. Beliau mengajak umatnya agar juga menjadi pemimpin. Hal ini bisa kita lihat dari pesan dan tuntunan beliau tentang kepedulian.