Ini Tips Mengelola Tim dari Jarak Jauh

Mengelola diri sendiri dan mengelola orang lain dari jarak jauh. Bukan sesuatu yang mudah

Kebiasaan baru untuk bekerja dari rumah sudah berlangsung lebih dari setahun selama pandemi. Hal ini membuat siapa pun yang berperan sebagai kepala atau manajer tim belajar banyak hal. Mengelola diri sendiri dan mengelola orang lain dari jarak jauh. Bukan sesuatu yang mudah, pasti.

Sekarang, seorang manajer hanya bisa melihat sekilas kehidupan rekan kerja mereka melalui video call atau rapat virtual.

Bekerja dari rumah di satu sisi ada positifnya, karena memiliki waktu ekstra untuk keluarga. Tapi tantangan juga berat, karena harus mampu mengelola batas-batas antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Selain itu, rapat-rapat juga terkadang bisa dimulai lebih awal, dan jadwal kerja bisa tak terbatas, hingga larut malam.

Untuk sebagian orang, kerja dari jarak jauh sangat sulit, tantangannya begitu banyak, termasuk karena terisolasi, kehilangan fokus, serta kurangnya visibilitas.

Sebagai manajer tim, tentu harus tahu tantangan apa saja yang dihadapi oleh tim selama bekerja dari jarak jauh. Tugas seorang manajer adalah menyingkirkan sebanyak mungkin hambatan, membantu anggota tim merasa selalu terhubung, dan mendorong hasil yang positif. Memang tidak mudah di tengah pandemi yang berkepanjangan ini.

Bagaimana kita mampu mengelola tim, pada saat satu-satunya kepastian adalah ketidakpastian? Mungkin ini pertanyaan besarnya.

Berikut ini beberapa tips, dikutip dari The Ledders, yang mungkin dapat membantu Anda mengelola tim dari jarak jauh agar tetap membuat mereka terinspirasi.

1. Terhubung dengan tim secara teratur

Luangkan waktu untuk terhubung dengan anggota tim secara individu, dan tanyakan bagaimana kabar mereka, baik harian atau mingguan, sesuai kebutuhan.

Baca Lainnya
Komentar
Loading...