Gimana Sih Caranya Supaya Kamu Gak Boros

Salah satu hal yang tidak disukai dalam ajaran Islam adalah berlebih-lebihan

Rela dan puas atas pemberian Allah

Jadi, orang yang memiliki sifat qanaah atau memiliki kerelaan dan rasa puas atas semua anugerah yang Allah berikan tidak akan membutuhkan validasi atau pengakuan dari orang lain. Dengan sifat qanaah kamu akan jadi pribadi yang kaya hati. Tanpa qanaah meskipun kamu berlimpah harta, jiwa kamu sejatinya miskin.

Stop comparing your self with others

Di tengah maraknya dunia maya menampilkan kesemuan. Sungguh tidak tepat jika kamu membandingkan kondisi kamu dengan orang lain. Karena setiap orang memiliki peran dan fungsi serta rezeki masing-masing. Yang kamu harus tanamkan adalah semua milik Allah. Setiap orang diberi rezeki sebagai modal agar satu sama lain bisa saling bermanfaat.

Foto: searchengineland.com

Jangan lupa ingat akhirat

Belanja barang yang tidak kamu butuhkan di saat sekitar kamu banyak yang membutuhkan adalah perilaku tercela. Termasuk menyimpan barang barang secara berlebihan padahal tidak terpakai. Karena semua yang kamu miliki akan kamu pertanggung jawabkan di akhirat.

Apa sih bahayanya kalau kamu tidak mampu menahan diri kamu dari sifat konsumtif?

Analisa menyebut bahwa perilaku boros bisa merupakan tanda gangguan kejiwaan atau disorder yang dalam istilah psikologi disebut Oniomania atau Compulsive Buying Disorder (CBD). CBD ini cukup banyak dialami oleh perempuan atau ibu-ibu yang lebih cenderung konsumtif karena butuh penerimaan dari apa yang mereka gunakan.

Kondisi ini bisa sampai pada tahap kecanduan atau addict. Sehingga ia merasa gelisah kalau tidak membeli sesuatu yang dia inginkan. Bahayanya hal tersebut bisa mengganggu aktivitas, tidak berpikir secara rasional, hingga ke arah depresi. Jika parah, untuk penanganan bisa melibatkan obat-obatan dan psikiater. Namun ada cara yang paling mudah, yakni dengan melazimkan dzikir yang membuat hati kamu tetap tenang. Dzikir juga meningkatkan kesadaran kalau kamu punya peran mulia dalam kehidupan ini, bukan sekedar foya-foya.

Baca Lainnya
Komentar
Loading...