Cermati! 5 Kiat Tingkatkan Efisiensi Bahan Bakar Mobil Hibrida

Mobil bergerak menggunakan motor listrik tenaga baterai dan mesin bensin dimatikan

Mobil Hybrid mengabungkan mesin mengunakan bahan bakar minyak dan motor listrik bertenaga baterai. Kedua mesin saling berpadu dalam menggerakkan kendaraan.

Saat melambat, mobil bergerak menggunakan motor listrik tenaga baterai dan mesin bensin dimatikan. Sementara ketika berjalan cepat, mesin bensin menggerakkan mobil sambil mengisi baterai.

Bagaimana kiat mengefisiensikan bahan bakar mobil hibrida?

1. Pahami panel instrumen

Langkah awal memahami panel instrumen yang ada pada mobil hibrida, termasuk yang ada di dasbor. Seluruh informasi tertuang di dalam panel, sehingga kita bisa mengetahui banyaknya energi yang dibutuhkan selama perjalanan.

2. Aktifkan mode EV

Dengan mengaktifkan mode EV, mesin bekerja menggunakan motor listrik sehingga mesin bensin dinonaktifkan. Gaya berkendara usahakan lembut tanpa akselerasi spontan.

Baca juga: Volkswagen Mulai Kembangkan Mobil Otomatis

3. Gunakan fitur cruise control

Fitur ini menjaga kecepatan mobil dalam kondisi stabil tanpa kaki harus menginjak pedal gas terus-menerus. Tentu dalam kondisi jalan lancar dan bebas hambatan. Kaki Anda pun tidak cepat lelah.

4. Jaga kecepatan

Sama halnya dengan kendaraan pada umumnya, efisiensi bahan bakar dipengaruhi oleh kecepatan. Mengendarai mobil dengan kecepatan yang stabil, menghindari akselerasi mendadak dan sering menginjak rem sangat membantu untuk mengehemat bahan bakar.

5. Minimalkan geser tuas ke posisi “N”

Terakhir, jika terjebak di tengah kemacetan atau berhenti di lampu merah, usahakan tidak menggeser tuas persneling ke posisi “N” atau netral. Posisi ini membuat sistem tidak dapat menghasilkan listrik dan baterai akan cepat habis. Tetap menginjak rem selama macet atau berhenti di lampu merah.

Baca Lainnya
Komentar
Loading...