Cara Milenial Mendapat Pekerjaan Impian Lewat Media Sosial
Melamar pekerjaan ketika ribuan orang yang lain melakukan hal yang sama
“Saya melakukan ini karena strategi saya adalah bertemu dengan profesional dari perusahaan target saya, kemudian menandai mereka di posting LinkedIn,” jelas Javier.
“Saat mereka menyukai dan mengomentari postingan, harapan saya adalah jaringan mereka akan melihatnya, dan itu berhasil,” tambahnya lagi.
Intinya, memanfaatkan fitur di media sosial seperti perpesanan, membuat konten, dan branding adalah kunci kesuksesannya.
2. Bersikap ramah dan humanis
Membuat kontak untuk pertama kalinya memang penting, tapi bagi Javier mengembangkan hubungan yang nyata adalah tantangan lain. Ini sangat bergantung pada EQ ketimbang IQ.
Sikap yang ramah dan bersahabat adalah kuncinya, daripada hal-hal yang bersifat transaksional.
“Saya mengerti, semakin banyak orang yang saya jangkau dengan pendekatan yang ramah dan humanistik, semakin banyak tanggapan yang saya dapatkan,” jelasnya.
Javier akan menanyakan kepada koneksi barunya tentang kisah mereka, pengalaman mereka dengan perusahaan, dan kemudian menindaklanjutinya.
Dia juga memastikan untuk mempertahankan mentalitas yang sehat selama proses itu berlangsung.