Anggaran Pendidikan Naik, Ini Angkanya

Naik 29,6 persen dibandingkan realisasi anggaran pendidikan di tahun 2015

JAKARTA – Pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2020, anggaran pendidikan mengalami kenaikan. Sebelumnya anggaran pendidikan pada tahun 2019 sebesar Rp. 492,5 triliun pada 2020 angkanya meningkat menjadi Rp. 505,8 triliun.

Alokasi tersebut naik 29,6 persen dibandingkan realisasi anggaran pendidikan di tahun 2015 sebesar Rp. 390,3 triliun.

Dengan anggaran tersebut pemerintah akan melanjutkan program yang sama pada tahun sebelumnya dengan perluasan. Diantaranya memperluas sasaran beasiswa kepada 818 ribu mahasiswa yang berasal dari keluarga tidak mampu, yang memiliki prestasi akademik melalui Kartu Indonesia Pintar-Kuliah (KIP-Kuliah), dan lanjutan bidik misi.

Pemerintah juga tetap melanjutkan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) kepada 54,6 juta siswa serta Program Indonesia Pintar (PIP) dengan memberikan beasiswa hingga 20,1 juta siswa pada 2020 mendatang.

“Sesuai dengan amanat konstitusi, Pemerintah mengalokasikan anggaran pendidikan sebesar 20 persen dari belanja negara,” ujar presiden Jokowi pada saat Penyampaian Keterangan Pemerintah atas Rancangan Undang-Undang tentang APBN 2020 Beserta Nota Keuangannya di Gedung DPR-MPR, Jumat (16/8).

Baca Lainnya
Komentar
Loading...