Ayah berperan penting dalam pengasuhan anak. Karenanya membantu ayah untuk sukses terlibat dalam pengasuhan menjadi juga penting.
Pasangan, istri atau ibu bisa membantu ayah dalam menjalankan perannya dengan baik. Ayah perlu diberi porsi latihan-latihan yang membuatnya terlibat dalam pengasuhan.
Jangan sampai istri, ibu, atau pasangan mengambil alih semua peranan. Sehingga ayah tak mendapatkan kesempatan turut andil dalam proses pengasuhan.
Lalu hal apa saja yang bisa membantu ayah sukses terlibat dalam pengasuhan
1. Jangan batasi peran ayah sebatas pencari nafkah
Peran ayah sering kali dibatasi hanya sebagai pencari nafkah di dalam keluarga. Tetapi tidak terlibat dalam tugas-tugas rumah tangga.
Padahal ayah perlu tidak hanya sibuk di kantor atau di tempat kerja. Tapi juga terlibat langsung dengan anak misalnya memberi makan anak, memandikan anak, memakaikan pakaian anak. Dan juga ikut bermain dan belajar bersama anaknya di rumah maupun datang ke sekolah sebagai ayah.
2. Jadi teman bercerita dan curhat anak
Ayah juga perlu terlibat bukan hanya sekedar sebagai orang yang suka melarang di dalam menerapkan disiplin. Tetapi juga terlibat sebagai teman bercerita, teman menerima curahan hati anak. Jadilah pendengar yang baik yang membuat anak nyaman dan mau terbuka terhadap ayahnya.
3. Aktif berinteraksi dengan anak
Anak-anak yang ayahnya terlibat dalam pengasuhan keluarga, tumbuh menjadi anak-anak yang lebih percaya diri. Karena itu ayah perlu mempunyai interaksi yang penuh kelembutan dan kehangatan. Anak-anak yang ayahnya terlibat juga terbiasa berinteraksi dengan orang yang punya beragam karakter dan beragam pendekatan.
Keterlibatan ayah akan membantu untuk mencapai tujuan-tujuan pengasuhan. Ayah yang terlibat dalam pengasuhan pada akhirnya menjadi teladan yang luar biasa bagi anak-anak kita. Teladan dalam beragama, menjalankan aktivitas serta bergaul dengan sesama.
Bagaimana sebetulnya pembagian peran dalam keluarga, bagaimana menjadi ayah dan ibu, pasangan suami istri yang lebih baik. Dan hal yang demikian itu bukan hanya penting untuk saat ini. Karena gaya pengasuhan keluarga akan diwariskan dan menjadi bekal untuk anak dan cucu.