10 Peristiwa Istimewa Yang Dialami Para Nabi di Bulan Muharram

Terdapat kejadian-kejadian luar biasa yang dialami oleh para Nabi

Bulan Muharram menjadi bulan awal tahun dalam kalender hijriah. Bulan Muharram adalah salah satu bulan yang dimuliakan dalam agama Islam. Karena dalam bulan ini terdapat kejadian-kejadian luar biasa yang dialami oleh para Nabi pada tanggal 10 Muharram.

Dalam kitab Nuzhatul Majalis wa Muntakhabun Nafais karya Syekh Abdurrahman as-Shafuri dan kitab An-Nawadir karya Syekh Ahmad Syihabuddin bin Salamah al-Qalyubi dijelaskan bahwa Allah memuliakan Nabinya pada tanggal 10 Muharram melalui berbagai peristiwa.

Pertama, diterimanya taubat Nabi Adam dan Siti Hawa oleh Allah.

Kedua, diangkatnya Nabi Idris ke langit.

Ketiga, berlabuhnya kapal Nabi Nuh yang mendarat di gunung Judd, dimana air telah menggenang bumi selama 150 hari.

Keempat, diangkatnya Nabi Ibrahim sebagai khalilullah atau kekasih Allah.

Kelima, Allah mengampuni Nabi Daud pada 10 Muharram.

Keenam, dikembalikanya Kerajaan Nabi Sulaiman oleh Allah. Dimana saat itu Nabi Sulaiman pernah kehilangan kerajaan dan kekuatannya (cincin jimat sakti Nabi Sulaiman).

Ketujuh, disembuhkannya Nabi Ayyub oleh Allah.

Kedelapan, Nabi Yunus keluar dari perut ikan pada 10 Muharram, setelah 40 hari di dalam perut ikan.

Kesembilan, bertemu dan berkumpulnya Nabi Yusuf dan Nabi Ya’qub, setelah berpisah selama 40 tahun.

Kesepuluh, lahirnya Nabi Isa dan naiknya ke langit.

Oleh karena itu, pada tanggal 10 Muharram disunnahkan berpuasa ‘asyura’. Supaya tidak menyamai kaum Yahudi yang hanya berpuasa pada tanggal 10 saja, Rasulullah menganjurkan juga untuk berpuasa pada tanggal 9 Muharram atau dikenal dengan puasa Tasu’a. Wallahu A’lam.

Komentar
Loading...